Real Madrid dan Barcelona mengusung pelatih baru. Manajemen El Real gaet pelatih hebat asal Italia, Carlo Ancelotti. Sementara itu, El Barca datangkan Tata Martino sebagai pengganti sepadan Tito Villanova yang mengundurkan diri karena alasan kesehatan.
Berbeda dari kompetisi Eropa lainnya, La Liga dihuni pemain berteknik tinggi, pandai mengolah bola dan ciptakan gol-gol kelas dunia. Namun, sebagian besar orang memandang liga negeri matador begitu membosankan, terlebih dominasi Real Madrid dan Barcelona yang sulit terkejar tim lainnya.
Namun, bila melihat komposisi tim-tim lainnya musim ini, diprediksi akan banyak perubahan pada klasemen Liga Spanyol 2013/14. Perebutan peringkat 1 hingga 6 patut disaksikan. Ada tiga tim yang pantas merebut gelar juara. Total ada enam tim yang pantas memperoleh tiket kompetisi Eropa. Siapa saja?
1. Barcelona
Kehilangan Tito Villanova tak berlangsung lama, manajemen Blaugrana langsung merekrut Tata Martino. Meski bukan orang dalam, pelatih asal Argentina itu tetap suguhkan permainan atraktif tika-taka khas Barcelona. Kedatangan Neymar dari Santos membuat lini depan tampil lebih atraktif plus makin gahar penampilan Alexis Sánchez di sektor sayap.
2. Real Madrid
Meski ditinggal Jose Mourinho, El Real tak ingin kalah dalam perburuan gelar musim ini. Carlo Ancelotti pun didapuk sebagai pengganti setara. Skuat galaksi Madrid makin bersinar, bahkan rekor terbaru pun tercipta. Gareth Bale sukses pecahkan rekor transfer mahal milik Cristiano Ronaldo. Namun, terpaksa melepas Mesut Ozil ke Arsenal.
3. Atletico Madrid
Satu-satunya tim yang diprediksi bakal panaskan persaingan Real Madrid dan Barcelona. Komposisi skuat seimbang, baik di lini depan, tengah dan belakang. Hal paling menakutkan dari skuat pimpinan Diego Simeone terletak di lini depan. Perpaduan David Villa dan Diego Costa jadi momok menakutkan.
Itulah tiga tim yang bakal panaskan peringkat pertama klasemen Liga Spanyol 2013/14. Namun demikian, perebutan peringkat empat hingga enam dipastikan berlangsung seru.
4. Athletic Bilbao
Kehilangan Fernando Llorente di lini depan dan Amorebieta di lini belakang, tak mempengaruhi kualitas permainan tim. Pos lowong Marcelo Bielsa di posisi pelatih diganti oleh Ernesto Valverde, sosok yang pernah melatih Bilbao di periode 2003-2005. Kekuatan utama Bilbao ada pada diri Iker Muniain yang dijuluki “Messi dari Spanyol”.
5. Villarreal
Walaupun baru promosi, tim yellow submarine langsung buktikan kelasnya di La Liga. Beberapa tahun silam, El Madrigal sukses menempatkan diri sebagai tim kuda hitam. Namun, cedera beberapa pemain penting memaksa tim terjun bebas ke segunda, kompetisi kelas dua di tanah Spanyol. Musim ini, tim kembali andalkan pemain muda potensial guna merebut tiket Eropa.
6. Real Sociedad
![]() |
Images by Picasa Web |
Komposisi skuat tim berjuluk Txuri-urdin terbilang lengkap, apalagi sokongan pemain muda seperti Haris Seferović dan Antoine Griezmann. Musim lalu, Jagoba Arrasate sukses membawa anak asuhnya lolos ke kompetisi Eropa dan bermain di ajang Liga Champions.
Berikut daftar klasemen Liga Spanyol 2013/14.
Mampukah Atletico Madrid patahkan dominasi Barcelona dan Real Madrid di kompetisi La Liga.