Namun harga yang mahal tersebut memang sangat pas dengan keindahan pantai Karma Bali. Bahkan tiket masuk tersebut, selain digunakan untuk biaya masuk ternyata juga sebagai alat pembayaran di setiap sobat membeli makanan atau minuman yang telah dijual di sekitaran pantai Karma Bali. Namun akses menuju pantai Karma Bali harus bernyali besar karena harus menuruni eskalator yang begitu curam dengan melewati tebing-tebing yang begitu licin. Memang hal ini sedikit menakutkan, tapi setelah sampai di pantai Karma rasa ketakutan tersebut jelas terbayarkan 100 persen karena begitu indahnya pemandangan yang disuguhkan pantai Karma. Namun jika sobat tidak ingin melewati curamnya tebing untuk menuju pantai Karma, sobat bisa menikmati indahnya pantai Karma dengan menginap di Karma Kandara Bali.
Bahkan harga penginapan di Karma Kandara Bali jauh lebih rendah daripada harus membayar tiket masuk sebesar IDR 250 ribu per orangnya. Namun jika sobat berkunjung ke pantai Karma maka sobat harus mematuhi semua peraturan yang ditentukan oleh pengelola destinasi wisata tersebut. Salah satunya, pengunjung dilarang untuk buang sampah secara sembarangan di sekitaran pantai Karma. Apalagi kawasan pantai Karma miliknya Hotel Karma Kandara, sehingga selalu mendapat penjagaan ketat demi menerapkan kenyamanan dalam berwisata di pantai Karma. Bahkan suasana pantai Karma sangat tenang dan sepi karena tidak adanya pedagang kaki lima yang bisa menggagu istirahat sobat.